Main Menu

Assign modules on offcanvas module position to make them visible in the sidebar.

Our school

Perayaan Hari Kartini tahun ini mungkin tidak akan diwarnai dengan parade di jalanan atau mengenakan pakaian adat bagi siswa-siswi sekolah. Pandemi COVID-19 yang mewabah di Indonesia sejak 2020 membuat masyarakat sebisa mungkin menjaga jarak satu sama lain.
Perayaan Hari Kartini selalu diperingati setiap 21 April. Hari nasional itu didedikasikan sebagai hari peringatan tokoh Pahlawan Nasional, Raden Ajeng Kartini Djojo Adhiningrat (Kartini). Alasan 21 April yang dipilih sebagai hari nasional karena tanggal tersebut merupakan hari lahir Sang Pahlawan Nasional, yaitu 21 April 1879. Kartini merupakan putri dari bupati Jepara, Raden mas Adipati Ario Sosroningrat dan istrinya ibu M.A.Ngasirah. Pada usia 24 tahun ia menikah dengan bupati Rembang, Raden Adipati Djojodiningrat.
Namun, Hari Kartini tetap dapat dirayakan dengan aman di rumah masing-masing bersama dengan SMA Pembangunan Jaya 2 Sidoarjo. Berikut beberapa kegiatan sekolah kita untuk memperingati Hari Kartini. 

1. Lomba Akustik 

2. Lomba Tiktok Bertema Kartini

3. Lomba Cover Lagu Daerah

4. Lomba Puisi tentang Kartini

Kegiatan Hari Kartini ini akan dilangsungkan pada tanggal 26 April 2021. Jangan lupa saksikan kegiatan kami ya. Pasti seru dan menarik sekali.

Back to top